kembara.id

Menu
  • kembaraNews
  • kembaraSport
  • kembaraTekno
  • kembaraLifestyle
  • kembaraKesehatan
  • kembaraSeleb
  • kembaraTravel
  • Bali United
Home
kembaraKesehatan
Pasien Sembuh Melonjak di Denpasar, Total 219 Orang Pulih

Pasien Sembuh Melonjak di Denpasar, Total 219 Orang Pulih

2 Juli 2020 kembaraKesehatan
 
Pasien Sembuh Melonjak di Denpasar, Total 219 Orang Pulih
Dewa Rai Jubir Gugus Tugas Covid-19 Denpasar. foto Humas Pemkot Denpasar
Suzuki Bali Promo

KEMBARA.ID,DENPASAR-Kasus sembuh dari virus covid-19 di Kota Denpasar terus mengalami peningkatan.

Rabu (1/7/2020) tercatat angka kesembuhan pasien sebanyak 23 orang. Sehingga total 219 orang pulih di Denpasar.

Kendati demikian, pasien positif Covid-19 juga bertambah sebanyak 16 orang, dan 1 orang dinyatakan meninggal dunia. Sehingga total pasien positif di Denpasar sebanyak 555 orang dan meninggal sebanyak 10 orang.

“Kembali ada kabar duka, 1 orang pasien Covid-19 yang berdomisili di wilayah Kelurahan Ubung  meninggal dunia, penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 16 orang, namun ada kabar baik, pasien sembuh juga terus bertambah, kali ini 23 orang sembuh,” ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai.

Secara kumulatif Dewa Rai, menjelaskan kasus Covid 19 di Kota Denpasar sebanyak 555 kasus positif. Rincianya adalah 219 sembuh, 10 orang meninggal dunia, dan 326 orang masih dalam perawatan.

Sementara keberadaan  Orang Tanpa Gejala (OTG) hasil tracing GTPP secara kumulatif sebanyak 1.768 kasus, namun  dinyatakan sehat setelah isolasi mandiri 573, sehingga tersisa 1.195 OTG.

Orang Dalam Pemantauan (ODP) secara akumulatif tercatat 328 kasus, namun sudah menjalani isolasi mandiri dan dinyatakan sehat sebanyak 277, sehingga masih tersisa 51 ODP.

Baca juga :

Muncul Virus Baru Flu Babi di China, Berpotensi Jadi Pandemi, Ketut Diarmita: Masyarakat Jagan Keliru

HEBOH: Ratusan Babi Mati, Darahnya Dihisap Mahkluk Misterius, Bupati Bikin Sayembara

Pasien Dalam Pengawasan (PDP) secara akumulatif sebanyak 127 kasus, namun 48 orang sudah  dinyatakan negatif setelah menjalani Swab Test, sehingga tersisa 79 yang berstatus PDP.

Lebih lanjut Dewa Rai menjelaskan kasus positif Covid-19 masih terus terjadi. Dimana, kasus positif baru di internal keluarga mulai mendominasi. Pun demikian, pasien positif dengan riwayat perjalanan dalam daerah juga masih ditemukan.

Kedua klaster baru inilah yang patut kita waspadai bersama, mengingat adanya mobilitas penduduk yang cukup tinggi di Kota Denpasar.

“Hari ini, dari 16 pasien positif Covid-19, mereka dengan riwayat perjalanan dalam daerah mendominasi dengan 11 kasus, Orang Tanpa Gejala (OTG) yang dinyatakan positif sebanyak 4 orang, dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang positif sebanyak 1 orang,” jelasnya.

“Kembali kami ingatkan bahwa klaster perjalanan dalam daerah dan keluarga menjadi catatan serius, dan ini harus kita waspadai bersama dengan menerapkan protokol kesehatan di rumah tangga dan lingkungan sekitar yang lebih disiplin lagi,” imbuhnya.

Baca juga:

Polda Metro Gerebek Lima Tempat di Bali, Terungkap Sindikat Hitam Beromzet Miliaran Rupiah

Update Covid-19 Bali: Hingga Rabu 1 Juli 2020 15 Orang Meninggal Dunia, Total 1.527 Kasus Positif

Melihat perkembangan kasus ini Dewa Rai kembali mengingatkan agar semua pihak ikut berpartisipasi untuk mencegah penularan covid 19 tidak semakin meluas.

Selain kasus positif, keberadan Orang Tanpa Gejala (OTG) hasil tracking Tim juga mengalami peningkatan dan menjadi ancaman penularan baru untuk itu perlu  tetap meningkatkan kewaspadaan. (*)

Data Kasus :

Positif :

1.        Desa Pemecutan Kelod enam orang laki-laki usia 19, 13, 9, 55, 42, dan 10 tahun

2.        Desa Peguyangan Kaja seorang perempuan usia 27 tahun

3.        Desa Pemecutan Kaja seorang laki-laki usia 30 tahun

4.        Desa Tegal Kertha satu orang laki-laki usia 60 tahun dan dua orang perempuan usia 50 dan 60 tahun

5.        Kelurahan Padangsambian seorang laki-laki usia 19 tahun

6.        Kelurahan Sesetan dua  orang laki-laki usia 29, dan 29 tahun

7.        Kelurahan Pemecutan seorang laki-laki usia 69 tahun.

8. Kelurahan Panjer Satu orang laki laki usia 44 tahun

Kasus Sembuh

1.      Kelurahan Penatih seorang laki-laki usia 54 tahun

2.      Desa Pemecutan Kelod dua orang laki-laki usia 24 dan 21 tahun

3.      Desa Pemecutan Kaja seorang laki-laki usia 55 tahun dan seorang perempuan usia 55 tahun

4.      Desa Tegal Kertha seorang laki-laki usia 29 tahun dan seorang perempuan usia 59 tahun

5.      Desa Ubung Kaja seorang perempuan usia 44 tahun dan seorang laki-laki usia 46 tahun

6.      Kelurahan Padangsambian dua orang laki-laki usia 19 dan 45 tahun, serta tiga orang perempuan usia 44, 8 dan 40 tahun

7.      Kelurahan Sumerta seorang perempuan usia 27 tahun

8.      Kelurahan Sesetan dua orang laki-laki usia 15 dan 23 tahun

9.      Desa Dngin Puri Kauh seorang laki-laki usia 6 tahun

10.  Kelurahan Dauh Puri seorang laki-laki usia 25 tahun

11.  Kelurahan Ubung seorang laki-laki usia 44 tahun

12.  Kelurahan Renon seorang perempuan usia 23 tahun

13.  Desa Kesiman Kertalangu seorang laki-laki usia 32 tahun

14.  Kelurahan Pemecutan seorang perempuan usia 14 tahun

Kasus Meninggal Dunia

1.       Kelurahan Ubung  seorang laki-laki usia 50 tahun

Tags:Bupati Badung Giri Prasta dewa indra Dewa Rai gubernur koster gugus tugas covid-19 denpasar kota denpasar Pasien sembuh di Denpasar Meloncak pemprov bali Walikota Denpasar Rai Mantra
Suzuki Bali Promo
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya

Related Articles

Jumlah Dokter Terpapar Covid-19 di Bali Meningkat, Bisakah Kita Bersikap Jujur?
kembaraKesehatan 4 Juni 2020

Jumlah Dokter Terpapar Covid-19 di Bali Meningkat, Bisakah Kita Bersikap Jujur?

Penularan Virus Corona Lewat Kentut Relatif Kecil, Ini Penjelasan Lengkap Para Ahli
kembaraKesehatan 20 April 2020

Penularan Virus Corona Lewat Kentut Relatif Kecil, Ini Penjelasan Lengkap Para Ahli

Setelah Vaksin, Masyarakat dan Pemerintah Wajib Patuhi 3M
kembaraKesehatan 5 November 2020

Setelah Vaksin, Masyarakat dan Pemerintah Wajib Patuhi 3M

Berita Terpopuler

  • Viral Video Pasien Covid-19 Berhubungan Badan di Ruang Isolasi, Kapolres: Disinyalir Anggota Kami 16.3k views
  • Dentuman Suara Misterius Terdengar Keras di Bali, Masih Ditelusuri di Laut atau Darat 11.2k views
  • UPDATE Dentuman Suara Keras Bali: Warga Lihat Objek Langit Melintas saat Upacara Adat, Ini Penjelasan BMKG 8.2k views
  • Video Detik-detik Dentuman Keras di Bali, Terlihat Benda Asing Menyerupai Meteor Jatuh di Laut Bali 7.9k views
Warung Samira
Jaya Wisata International Hotel School

Berita Terbaru

  • Ingin Berhubungan Badan dengan Rekan Kerja, Suami Ancam Ceraikan Istri hingga Minta Ditonton
  • Ibu Kandung Tewas dengan Luka Tebasan di Wajah, Pelaku: Ibu Duluan Bacok Saya
  • Penikaman di Sesetan Denpasar, Gara-gara Rebut Cewek, Kaling Pegok: Mereka Datang dari Luar Banjar
  • Video Penikaman di Gang Ikan Mas Sesetan Denpasar, Korban Tergeletak Tak Begerak di Jalan
  • Tempat Usaha Dibatasi Hanya Sampai Pukul 20.00 WITA, Ini SE Baru Gubernur Bali Koster
Jaya Wisata International Hotel School

kembara.id

Jernih Jelajah Dunia

Kembara.id

  • Rubrikasi
    • kembaraNews
    • kembaraSport
    • kembaraTekno
    • kembaraLifestyle
    • kembaraSeleb
    • kembaraKesehatan
    • kembaraTravel
    • kembaraSastra
  • About Us
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Terms of Use
  • Privacy Policy
  • Advertise
  • Contact Us

Berita Terbaru

  • Ingin Berhubungan Badan dengan Rekan Kerja, Suami Ancam Ceraikan Istri hingga Minta Ditonton
  • Ibu Kandung Tewas dengan Luka Tebasan di Wajah, Pelaku: Ibu Duluan Bacok Saya
  • Penikaman di Sesetan Denpasar, Gara-gara Rebut Cewek, Kaling Pegok: Mereka Datang dari Luar Banjar

Berita Terpopuler

  • Viral Video Pasien Covid-19 Berhubungan Badan di Ruang Isolasi, Kapolres: Disinyalir Anggota Kami
  • Dentuman Suara Misterius Terdengar Keras di Bali, Masih Ditelusuri di Laut atau Darat
  • UPDATE Dentuman Suara Keras Bali: Warga Lihat Objek Langit Melintas saat Upacara Adat, Ini Penjelasan BMKG

Arsip Berita

  • Januari 2021
  • Desember 2020
  • November 2020
  • Oktober 2020
  • September 2020
  • Agustus 2020
  • Juli 2020
  • Juni 2020
  • Mei 2020
  • April 2020
Copyright © 2021 kembara.id
kembara.id - Jernih Jelajah Dunia